Tuesday, December 7, 2010

HOAX di BBM

ok,
ari ini gue dapet msg dari salah 1 customer gue isinya :

Banyak yang bbm nya beneran ilang.

Maaf , minta waktunya sebentar.
Kami dari pihak Blackberry official ingin memberitahukan agar pengguna aktif bbm memaklumi kami jika bbm akan terblokir. Kami tidak bermaksud mengganggu kenyamanannan anda, kami hanya ingin bbm aktif selalu. Kami hanya meminta tolong untuk Broadcoast pesan ini ke semua yg ada di contact anda , sebab jika tidak di kirim kpd semua teman di contact anda, anda akan mendpt kerugian , teman2 anda yg ada di contact anda akan terhapus dgn sendirinyaa. Dan bbm anda akan keblokir.
Terimakasih atas perhatiannya. Kami hanya meminta waktunya sebentar untuk memBroadcast pesan ini ke semua org di contact anda.
Harap di kirimkan ke semua teman BBM anda, karena server di KANADA mau ditutup karena lemot..
Kalau tidak BBM anda akan otomatis terhapus.
Alias refresh..
Ini pesan rebutan.
Siapa lambat BBM anda akan terhapus.

(RIM blackberry jakarta)
Berita selengkapnya baca di "detik.com"

Maaf y teman2, abis tmn gw bneran k blokir, namanya gk bs d buka. Kirain jg bohong, trnyata bneran.


well,,
pas lagi ol, jadi gue beneran ke sitenya detik, en search ni berita :mrgreen:
karena sebenarnya kayak ginian gw ngerasa HOAX
tapi berhubung kalimat terakhirnya, jd sempet takut juga :mrgreen:

akhirnya, setelah gue cari, eh dapet berita yang bikin gue senyum-senyum ndiri..

sumber
____________________________________________________

Awas, Hoax Ancaman Pemblokiran BlackBerry Messenger

Hoax alias informasi palsu yang beredar melalui pesan berantai terkait BlackBerry kembali muncul. Kali ini, ancamannya tertuju kepada layanan BlackBerry Messenger dan turut menyeret nama detikcom.

Dalam pesan yang diterima detikINET, pengguna BlackBerry yang menerima hoax ini diminta untuk menyebarkan pesan yang dimaksud jika tidak ingin daftar kontak di BBM-nya hilang dan akhirnya terblokir.

Untuk lebih meyakinkan aksinya, si pembuat pesan yang tak jelas asal usulnya itu menyertakan nama detikcom jika pengguna BlackBerry ingin mendapatkan berita selengkapnya.

Berikut isi pesan hoax tersebut.


Kami dari pihak Blackberry Offical ingin memberitahukan agar pengguna aktif bbm memaklumi kami jika bbm akan terblokir. Kami tidak bermaksud menggangu kenyamannan anda , kami hanya ingin bbm aktif selalu. Kami hanya meminta tolong untuk Broadcast pesan ini ke semua yg ada di contact anda , sebab jika tidak di kirim kpd semua teman di contact anda, anda akan mendpt kerugian , teman2 anda yg ada di contact anda akan terhapus dgn sendirinyaa. Dan bbm anda akan keblokir . Terimakasih atas perhatiannya.. Kami hanya minta waktunya sebentar untuk memBroadcast pesan ini ke semua org di contact anda ..
​Harap di kirimkan ke semua teman BBM anda, karena server di KANADA mau di tutup karena lemot ...
Kalau tidak BBM anda akan otomatis terhapus..
Alias refresh...
Ini pesan rebutan..
Siapa lambat BBM anda akan terhapus...

(RIM blackberry jakarta)
Berita selengkapnya baca di "detik.com"


Sudah jelas bahwa pesan ini hanyalah ulah dari orang iseng. Detikcom atau detikINET pun tidak pernah memuat informasi yang mengimbau pengguna BlackBerry untuk menyebarkan pesan di atas.


____________________________________________________

so, jangan percaya kalo dapet msg kayak gitu, HOAX tuh :P

No comments:

Post a Comment